Minyak Goreng Langka dan Mahal, Iwan Fals Kritik Pemerintah Lewat Lagu

Minyak Goreng Langka dan Mahal Iwan Fals Kritik Pemerintah Lewat Lagu

Covesia.com - Minyak goreng di berbagai daerah di Indonesia sempat mengalami kelangkaan. Kelangkaan tersebut juga terjadi di Sumatera Barat. Namun belakangan minyak goreng kembali tersedia dengan harga yang cukup menguras kantong. 

Jika awalnya harga minyak goreng curah Rp11.500 per kilogram, kemudian minyak kemasan Rp14 ribu per liter, saat ini harganya melambung tinggi.

Tak sedikit masyarakat, khususnya ibu-ibu yang mengeluhkan harga tersebut. Kelangkaan minyak goreng sudah terjadi semenjak akhir tahun lalu. Bahkan pemerintah sempat menetapkan satu harga untuk minyak goreng, namun kembali minyak goreng mengalami kelangkaan. 

Berbagai kritikan dan pertanyaan timbul kenapa bisa minyak goreng langka sementara kebun sawit di Indonesia cukup luas. Salah satu yang turut mengkritik pemerintah terkait langkanya minyak goreng adalah Virgiawan Listanto alias Iwan Fals. 

Iwan Fals mengkritik pemerintah melalui lagunya yang diberi judul Minyak Goreng. Lagu tersebut ia ciptakan dengan Raja Pane. 

Berdasarkan pengamatan Covesia.com di akun youtube Iwan Fals Official lagu tersebut diupload sebelas hari lalu. Vidio lirik lagu minyak goreng tersebut sudah ditonton sebanyak 167 ribu kali dengan 7,6 ribu like, dan 1,6 ribu komentar. 

Penonton youtube pun turut memberikan komentar dukungan dengan apa yang disampaikan Iwan Fals dalam lirik lagunya. Salah satunya, Nurwahidin. 

"Makasih Bang Iwan... Suaramu kembali mewakili rakyat, menyerukan ketidakadilan dan keresahan,"tulisnya.

Kemudian komentar lain dari Akbar Riadi. Akbar menuliskan "ketika beliau kembali menciptakan lagu dengan kritiknya, semakin mengisyaratkan bahwa negara kita tidak dalam kondisi baik baik saja hingga saat ini. Kembalinya sang maestro Indonesia Iwan Fals. Respect," tulisnya. 

Selanjutnya, akun youtube Ivory Rahardian menuliskan komentar tak jauh berbeda. Akhirnya musisi kembali ke jalannya, tetap mengkritik penguasa atas apa yang membuat rakyat menderita. 

Berikut covesia.com lampirkan lirik lagu 'Minyak Goreng' karya Iwan Fals dan Raja Pane. 

Minyak Goreng menguap
Hilang dan lenyap di pasar
Semua Ibu ibu menggerutu
(pun bapak-bapaknya sudah barang tentu)
Kocar Kacir di pasar-pasar

Aneh rasanya kok bisa hilang

Kalaupun ada harganya selangit
Usut punya usut ternyata ditimbun
Oleh Siapa?
Konon oleh tujuh konglomerat tambun
Aku kesal, kok konglomerat tega?
Aku resah, kok polisi tak berdaya?
Aku marah, kok pemerintah begitu mudah dipermainkan?
Aku geram, kok kasus itu terus berulang?
Ini seperti tikus mati di lumbung padi
Bahan kita banyak, sawit jutaan hektar
Lalu kenapa hilang dan menghilang?
Dasar mafia, masa bodoh orang susah
Mungkin mafia dan aparat ada main?
Pura-pura hilang tapi diumpetin
Kok susah amat memberantasnya?
Tembak saja atau hukum seumur hidup
Jera...jera...jera...?
Ah belum tentu...Lho



Baca Juga