IKA FHUA Bakal Gelar Mubes Februari

IKA FHUA Bakal Gelar Mubes Februari Ilustrasi

Covesia.com - Ketua Umum DPP Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Hukum Universitas Andalas (IKA FHUA), Adityawarman ingin mempercepat periode jabatannya. 

"Pak Aditya mau cepat adanya regenerasi Ketua di Alumni Kampus Merah walau masa tugas beliau sampai November 2022," ujar pembawa acara sabar rapat panitia Mubes IKA FHUA, M Aqil via zoom meeting, Selasa (4/1/2022).

Aqil mengatakan pelaksanaan Mubes IKA FHUA akan merujuk kepada ketentuan pedoman organisaai alumni. 

"Ada tahapan pendaftaran calon Ketua Umum, panitia membuka pintu selebar-lebarnya kepada tokoh alumni kampus merah untuk maju sebagai Caketum IKA FHUA dengan memgikuti ketentuan yang ditetapkan SC Mubes IKA FHUA," ujarnya. 

Bahkan pelaksanaan Mubes dipastikan offline dan bisa disaksikan lewat live YouTube. 

Diketahui, Adityawarman telah memberikan  SK kepada Panitia Mubes IKA FHUA dan menetapkan Gina Mukyati sebagai Ketua Mubes serta M Aqil sebagai Sekretaris Mubes. 

"Pak Adit telah menugaskan kami bersama kepanitian Mubes untuk menggelar pada akhir Februari 2022," ujar Gina Mulyati. 

"Panitia telah menetapkan hari Mubes pada 26 Februari 2022, dengan agenda pemilihan ketua untuk menggantikan Pak Adityawarman yang lengser dipercepat untuk regenerasi kepengurusan," tambah Gina. 

Sementara itu humas Mubes, Adrian Tuswandi berpendapat, caketum pasti banyak yang mendafaftar, karena IKA FHUA memiliki banya tokoh bernas dan banyak yang menjadi pemimpin panutan diberbagai profesi.

(ril)

Baca Juga